English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Indahnya Shubuh Di Mesjid Jami'atul Huda Ketaping

Mesjid Jami'atul Huda yang terletak di Simpang Ketaping Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat termasuk mesjid kebanggaan masyarakat kota Padang.

Mesjid yang terletak cukup strategis dapat kamu kunjungi untuk melaksanakan sholat lima waktu ataupun sholat jumat bagi umat muslim saat kamu sampai di kota padang.

Lokasi letak mesjid Jami'atul Huda Ketaping di jalan raya bypass ini tidak asing lagi bagi masyarakat kota padang. Dan bagi kamu pengunjung atau pendatang ke Kota Padang, baik menempuh pendidikan ataupun berwisata, mesjid ini dapat menjadi pilihan buatmu.

Foto yang aku ambil saat sholat shubuh (Sabtu, 15/08/2020) dari sebuah camera handphoneku, sekitar jam 06.00 wib pagi, dapat kamu lihat dalam blog ini.

Meski foto yang aku ambil tidak sebagus cameramu, minimal kamu dapat membayangkan seperti apa bentuk dan suasana  mesjid yang aku maksud.

Jika kamu tanya, aku berapa sering aku kemesjid ini?. Tentunya aku jawab "Aku sudah beberapakali aku sholat di mesjid ini", baik sholat lima waktu ataupun sholat jumat.

Mesjid menurut aku tergolong megah ini memiliki parkiran yang cukup luas. Baik kamu menggunakan kendaraan roda empat, kami dapat memarkir parkiran kendaraanmi dalam perkarangan mesjid.

Awal aku menunaikan ibadah sholat shubu di mesjid tercinta ini tidak ada niat untuk mengabadikan di blobnotes ini, namun setelah selesai menunaikan ibadah shubuh, melihat pemandagan indah di depan mesjid. Akhirnya aku abadikan juga dalam blog sederhanaku ini.

Bagi kamu yang membaca blognotes yang kamu temui linknya di media sosial ataupun melalui searching google, aku yakin dan percaya kamu pasti penasaran dengan mesjid Jami'atul Huda Ketaping, itu bagi kamu yang belum pernah kesini ya? hehe

Berbeda lagi bagi kamu yang sudah berkali - kali ke mejid ini, tentunya mesjid yang aku maksud tidak asing lagi bagimu. 

Ini adalah deretan mesjid ke tiga yang aku publish setelah Mesjid Raya Sumbar dan  mesjid Siti Rahmah.  Dan kedepan beberapa mesjid yang ada di Sumatera Barat, aku juga akan publish di BlogNotes.

Rangkaian mesjid terindah banyak kamu temui di Sumbar, karena di provinsi Sumbar mayoritas beragama Islam, pastinya banyak mesjid - mesjid yang megah yang dapat kamu temui.

Dalam blog ini aku hanya mempublish mesjid - mesjid yang aku kunjungi saja, jika ada mesjid yang pernah kamu kunjungi, dan ternyata belum aku publish. Artinya, mesjid tersebut belum aku datangi. Pembaca setia BlogNotes harap malum ya?. hehe.

Demikian blog sederhana yang aku pblish dalam BlogNotes ini. Semoga dengan info singkat melalui blog sederhana ini cukup membantumu mesjid pilihanmu untuk beribadah. Salam Blognote.

No comments:

Powered by Blogger.